6 Tradisi Imlek Yang Unik Dari Berbagai Negara
13 January 2025 239x Artikel
GAPURA TOUR&TRAVEL – Hai sobat Gapura! Tahun Baru Imlek atau Chinese New Year, yang juga dikenal sebagai festival musim semi, akan segera tiba. Orang-orang di seluruh dunia pun akan merayakannya dengan parade, doa, dan juga pertunjukan lentera serta kembang api yang meriah serta masih banyak lagi.
Ingin tahu seperti apa uniknya perayaan Chinese New Year di belahan dunia lain? Simak tradisi Imlek di berbagai negara di seluruh pelosok dunia yang unik dan menarik berikut ini.
Tradisi Imlek Yang Unik Dari Berbagai Negara
1. Hong Kong, Menyambut Tahun Baru Imlek Dengan Membeli Bunga.
Seperti perayaan Tahun Baru Imlek pada umumnya, berbagai pertunjukkan budaya dan kembang api juga bisa Anda temukan di Hong Kong. Di Hong Kong, perayaan Imlek ini bisa berlangsung selama 14 hari lamanya, tepatnya sebelum perayaan Festival Bulan Purnama yaitu hari ke-15 setelah Tahun Baru Imlek.
Selain itu, tradisi perayaan Tahun Baru Imlek unik lainnya di Hong Kong adalah kebiasaan masyarakat untuk membeli bunga sehari sebelum menyambut Imlek. Berbagai bunga ini dipercaya mampu mendatangkan keberuntungan dan juga hal-hal baik selama perayaan Tahun Baru Imlek berlangsung.
2. San Fransisco, Pemilihan Miss Chinatown.
Di Amerika Serikat, perayaan Tahun Baru Imlek bisa dirasakan di berbagai Chinatown yang ada di beberapa negara bagian, salah satunya di San Fransisco. Tak hanya parade naga barongsai yang meriah dan pertunjukan budaya Tiongkok, tradisi unik yang hanya bisa ditemukan adalah penobatan Miss Chinatown USA.
Setiap tahunnya diadakan ajang pemilihan Miss Chinatown USA yang penobatannya diselenggarakan bertepatan dengan perayaan Tahun Baru Imlek di San Fransisco.
3. Malaysia, Hadiah Nanas Untuk Sambut Imlek.
Di Kuala Lumpur, ada satu jenis buah yang sangat populer untuk dijadikan sebagai hadiah di Tahun Baru Imlek, yaitu Nanas. Menjelang perayaan Imlek, menghadiahkan nanas kepada kerabat terdekat menjadi tradisi di Malaysia.
Hal itu dikarenakan nanas dipercaya mampu mendatangkan keberuntungan. Nanas juga diyakini merupakan simbol dari kebahagiaan.
4. Vietnam, Mengundang Tamu Membawa Keberuntungan.
Bersilahturahmi pada saat Tahun Baru Imlek merupakan tradisi hampir di setiap belahan dunia. Begitupun di Vietnam, perayaan ini lebih populer dengan nama Tet. Salah satu kepercayaan masyarakat Vietnam terkait perayaan Imlek adalah tamu pertama yang mengunjungi rumah akan menentukan keberuntungan si pemilik rumah sepanjang satu tahun ke depan.
Jadi, menjelang perayaan Tet, umumnya masyarakat akan mengundang orang-orang yang dianggap baik, memiliki rejeki yang banyak, ataupun keberuntungan untuk berkunjung ke rumah mereka sebagai tamu pertama di Tahun Baru Imlek.
5. Korea Selatan, Perayaan Seollal.
Perayaan Imlek di Korea Selatan dikenal dengan nama Seollal. Pada saat Seollal, umumnya masyarakat Korea Selatan akan pulang kampung untuk melakukan penghormatan kepada orang tua dan juga leluhur yang telah meninggal. Pada saat perayaan Seollal, seluruh anggota keluarga akan menggunakan Hanbok, pakaian tradisional Korea.
6. Filipina, Menyambut Tahun Baru Imlek Dengan Dekorasi Buah Yang Digantung.
Berbagai hal yang identik dengan perayaan Imlek seperti kue keranjang dan angpao juga bisa ditemukan di Filipina. Hanya saja, hal unik dalam perayaan Imlek di Filipina adalah dekorasi buah berbentuk bulat yang digantung di atas rumah.
Biasanya, menjelang perayaan tahun baru Imlek, orang-orang akan menggantungkan delapan buah berbentuk bulat seperti jeruk, apel, anggur, dan lainnya sebagai bentuk tradisi menyambut tahun baru Imlek.
Itu dia tradisi Tahun Baru Imlek di berbagai negara di seluruh pelosok dunia yang unik dan menarik. Wah, banyak banget kan pilihan aktivitas seru buat liburan Imlek? Tak perlu bingung buat dapetin tiketnya untuk melihat tradisi Tahun Baru Imlek di berbagai negara di seluruh pelosok dunia yang unik dan menarik, karena pilihan yang lebih murah pastinya di Gapura Tour & Travel.
Segera dapatkan informasinya. Anda bisa langsung menghubungi kami DI SINI, atau bisa juga melalui nomor kontak WhatsApp untuk langsung berkonsultasi mengenai ketersediaan paket wisata.
Buat rencana liburan Anda lebih maksimal dan praktis bersama bersama Gapura Tour & Travel. Mulai dari beli tiket pesawat, booking hotel, beli perlengkapan traveling hingga paket roaming, semua bisa Anda lakukan dengan mudah.
Rencanakan agenda berwisata Anda bersama Gapura Tour & Travel sekarang juga!
Saat ini, Gapura Tour & Travel melayani Paket Perjalanan Tour, baik Domestik maupun Internasional hingga wisata religi paket Haji dan Umroh.
Gapura Tour & Travel sendiri merupakan agen atau Biro Wisata Perjalanan yang sudah sejak lama didirikan dan dengan harga yang terjangkau. Biro Wisata Perjalanan kami terdiri dari profesional yang memiliki pengalaman di bidang Pariwisata maupun penerbangan, khusus bagi Anda yang ingin berlibur dengan destinasi favorit tujuan Anda.
Selain itu, kami juga melayani para jama’ah dan wisatawan menuju beberapa destinasi religious yang menarik di luar negeri berupa paket Haji dan Umroh.
Dengan akomodasi Bus Pariwisata dan Hotel yang sudah berkerjasama dengan kami, dan tentunya dengan kualitas kendaraan yang bersih, aman, terawat dan nyaman. Sehingga kami pastikan Anda akan merasa nyaman bersama kami, dan akan menjadi pengalaman yang menarik yang tidak terlupakan bagi Anda bersama kami.
Totalitas, Loyalitas, dan Integritas adalah modal kami dalam menjalankan usaha ini. Ditunjang dengan pengalaman yang kami miliki dalam jasa Biro Wisata Perjalanan, kami yakin perusahaan kami dapat menjadi mitra perjalanan Anda dengan pelayanan yang baik dan memuaskan.
Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa langsung menghubungi tim Marketing kami DI SINI. Dan dapatkan informasi mengenai promo-promo menarik dari kami, serta Konsultasi GRATIS tentang Biro Wisata Perjalanan yang kami tawarkan. Kami siap membantu Anda!
Rencanakan dengan matang agenda liburan Anda agar sesuai dengan pola dan kebutuhan Anda. Temukan berbagai penawaran menarik tiket pesawat untuk traveling yang lebih praktis bersama Gapura Tour & Travel!
Mungkin Anda tertarik membaca artikel berikut ini.

Pesona Gunung Pelangi Rainbow Mountain
GAPURA TOUR&TRAVEL – Hai sobat Gapura! Keindahan warna-warni pelangi biasanya dapat Anda nikmati seusai hujan. Namun ternyata warna-warni pelangi tersebut dapat juga dinikmati dengan melihat pemandangan yang menghampar di sepanjang Zhangye Danxia Landform Geological Park, sebuah daerah pegunungan di Cina. Di sepanjang Zhangye Danxia Landform Geolog... selengkapnya

Tempat Wisata Halal Bagi Muslim di Beijing China
GAPURA TOUR&TRAVEL – Hai sobat Gapura! Beijing adalah ibu kota Republik Rakyat Tiongkok dan salah satu kota terpadat di dunia. Di kota ini, banyak sekali tempat-tempat wisata yang indah, unik, menarik, dan juga cantik. Selain itu, banyak juga taman-taman yang indah dan pemandangan yang cantik. Tempat Wisata Halal Muslim di Beijing 1. Badaling Great... selengkapnya

Nikmati Pemandangan Alam Cantik di Lake Ashi Cruise Jepang
GAPURA TOUR&TRAVEL – Hai sobat Gapura! Bulan Desember hampir tiba. Biasanya banyak orang yang menikmati liburan bersama keluarga, salah satunya adalah ke negara Jepang. Negara Sakura ini memang sering jadi pilihan orang Indonesia untuk berlibur. Jika Anda sudah sering pergi ke Jepang dan bosan bermain di Tokyo Disneyland, tidak ada salahnya bila An... selengkapnya
Kontak Kami
Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.
-
Hotline
0811921788 -
Whatsapp
0811921788 -
Messenger
oketheme -
PIN BBM
BBM123 -
LINE ID
LINE123 -
Email
frangkylee@gmail.com
Hello!
Selamat datang di Gapura Tour Travel silahkan kirim pesan WhatsApp ke kontak yang tersedia di bawah ini atau email ke frangkylee@gmail.com untuk informasi lanjut mengenai layanan kami, Terimakasih!
Belum ada komentar